PT Adhi Commuter Properti, Developer LRT City Jatibening

PT Adhi Commuter Properti

PT Adhi Commuter Properti (ADCP) merupakan developer Apartemen LRT City Jatibening – Gateway Park. Anak usaha dari BUMN PT Adhi Karya (Persero) Tbk ini berfokus mengembangkan hunian yang terintegrasi dengan transportasi umum.

Gateway Park merupakan karya dari ADCP yang juga terhubung dengan fasilitas transportasi umum. Apartemen ini terintegrasi dengan Stasiun LRT Jatibening Baru.

Selain mengembangkan LRT City Jatibening, ADCP juga mengembang beberapa properti lainnya yang berkonsep transit-oriented development (TOD). Berikut profil perusahaannya.

Tentang PT Adhi Commuter Properti

Perjalanan ADCP menjadi pengembang properti berorientasi TOD bermula sejak 2015. Ketika itu, perusahaan ini bukan merupakan entitas tersendiri, melainkan masih merupakan divisi TOD Adhi Karya.

Barulah pada 2018, ADCP menjadi entitas terpisah, dan sampai sekarang bernama PT Adhi Commuter Properti.

Perusahaan ini beralamat di Jalan Pengantin Ali No.88, Ciracas, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta 13740.

Adapun ADCP memiliki tujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan hunian yang terintegrasi dengan berbagai fasilitas pendukung di sekitar jalur LRT (light rail transit).

Jadi, properti yang ADCP bangun dapat menjadi solusi untuk masyarakat urban. Bukan hanya memberikan kenyamanan tinggal, deretan properti tersebut menjadi peradaban baru dalam kehidupan masyarakat perkotaan.

Deretan Properti PT Adhi Commuter Properti

Terdapat beberapa proyek dari ADCP, mulai dari LRT City, Hotel Grandhika Indonesia, Adhi City, dan Member of LRT City. Nah, Gateway Park yang merupakan apartemen di Pondok Gede, Bekasi, adalah bagian dari LRT City.

PT Adhi Commuter Properti

Secara singkat, LRT City adalah properti yang dibangun dengan pendekatan TOD. Karena itu, dari proyek ini warga bisa mengakses LRT hanya selangkah dari apartemen.

Selain itu, LRT City juga memiliki fasilitas lain seperti jaringan pejalan kaki dan pesepeda. Lalu, untuk membuat penghuni nyaman proyek ADCP ini pun menerapkan prinsip walkable, mixed use, densify, connect, shift & transit.

Sementara, GranDhika merupakan jaringan hotel yang sudah tersebar di beberapa kota besar di Indonesia. Kini, Hotel GranDhika sudah berada di Jakarta, Semarang, dan Medan.

Hotel bintang 4 ini memiliki orientasi untuk menjangkau keperluan para business travelers, leisure, dan keluarga sebagai target market-nya.

hotel dari pengembang PT Adhi Commuter Properti

Nah, selanjutnya proyek lainnya dari ADCP adalah Adhi City. Proyek ini merupakan kompleks yang berisi perumahan tapak, low-rise vertical, pusat bisnis dan finansial, hingga fasilitas sosial dan leisure.

Terakhir, proyek lain PT Adhi Commuter Properti adalah Member of LRT City. Proyek ini merupakan hunian bertingkat yang terintegrasi dengan transportasi massal yang bukan LRT, seperti misalnya Commuter Line atau Bus Rapid Transit.

Saat ini, beberapa properti dari Member of LRT City adalah Grand Central Bogor, Cisauk Point, dan Oase Park.

Sekilas Mengenai Gateway Park

Apartemen LRT City Jatibening

Setelah mengetahui profil perusahaan PT Adhi Commuter Properti, Anda juga harus mengetahui sekilas mengenai LRT City Jatibening – Gateway Park.

Apartemen ini berada di lokasi strategis. Alamatnya ada diĀ  Jl. Raya Kapin, RT.009/RW.004, Jatibening Baru, Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat 17412.

Dari apartemen free PPN ini, penghuni bisa menjangkau deretan fasilitas publik penting di sekitarnya secara mudah. Selain selangkah ke Stasiun LRT Jatibening Baru, Anda sebagai penghuni bisa menjangkau Bandara Halim dengan 15 menit berkendara saja.

Kemudian, bagi penghuni yang ingin bepergian menggunakan mobil pribadi juga dapat menikmati kemudahan akses dari arah Kalimalang.

Fasilitas publik penting lain di sekitar LRT City Jatibening adalah Stasiun Kranji (3,1 km), Pasar Ceria Kapin (210 m), Mall Cipinang Indah (5,5 km), RS Harum Sisma Medika (3,4 km), RS Karunia Kasih (5,4 km), STM Kapin (900 m), dan UBSI Kalimalang (900 m).

Bukan hanya lokasinya yang strategis, Gateway Park juga memiliki sejumlah fasilitas penunjang hidup penghuninya. Fasilitas tersebut di antaranya adalah floating stage, taman, gate security, trek lari, lounge, sitting group, kolam renang, dan masih banyak lagi.

Apartemen LRT City Jatibening

Apartemen karya PT Adhi Commuter Properti ini memiliki harga terjangkau. Anda bisa mendapatkan unitnya mulai dari Rp 548.000.000-Rp 1.100.000.000 saja dengan cicilan mulai Rp 4,5 juta-an.

Tersedia beberapa tipe unit di LRT City Jatibening, baik untuk keperluan sendiri maupun keluarga. Ada tipe studio, 1 bedroom, dan 2 bedroom.

Related Post

Kelebihan Hunian Dekat Stasiun LRT Jatibening Baru

Rekomendasi Apartemen Free PPN, LRT City Jatibening

LRT City Jatibening, Apartemen di Pondok Gede Usung TOD